Resist The Usual

Review - Still Walking (2008)

1:16:00 PM Posted by Prast , ,
Pertemuan keluarga besar ternyata punya segudang hal menarik. Ini yang berhasil dijabarkan Hirokazu Koreeda melalui “Still Walking.”

Cerita diawali dengan kedatangan Ryota, yang diperankan Hiroshi Abe, beserta istri dan anak istrinya, Yukari dan Atsushi, yang diperankan Yui Natsukawa dan Shohei Tanaka. Kedatangan Ryota bersama keluarga kecilnya di rumah orangtuanya didasari hari peringatan kematian kakak tertuanya, Junpei.
Menariknya, kedatangan Ryota kesana sudah dilatarbelakangi dengan rahasia kecil mereka. Ryota mengatur skenario untuk menutupi kondisi keluarganya, mulai dari merahasiakan pekerjaannya saat ini, hingga Atsushi yang harus berpura-pura memanggil dengan sebutan ayah.

Orangtua mereka, Toshiko dan Kyohei, yang merupakan seorang dokter dan ibu rumah tangga, menjalani hari-hari mereka dengan mandiri. Sebelum kedatangan Ryota, Chinami, anak terbungsu di keluarga, telah datang duluan bersama keluarga kecilnya. Berbeda dengan Ryota, keluarga Chinami lebih beruntung dari Ryota, mereka sudah punya kendaraan sendiri dan sudah memberi 2 cucu buat orangtua mereka.

Sepanjang 115 menit, saya suka dengan cara Koreeda bertutur dalam film ini. Semuanya mengalir secara natural, lewat permasalahan dan keinginan di masing-masing karakternya. Mereka semua punya karakterisasi yang menarik, dan berhasil digali Koreeda sepanjang berjalannya cerita. Alur cerita yang dikemasnya secara kronologis. Adegan-adegan favorit saya tentu adalah di adegan memasak dan makan bersama, entah kenapa semuanya terasa hangat dan tidak seperti sedang menonton sebuah film.
Still Walking
9/10

Tulisan ini disadur dari cinejour.com